Membuat sebuah blog tidaklah sulit. Kamu hanya
membutuhkan waktu beberapa menit maka blogmu sudah jadi. Hal pertama yang kamu
lakukan adalah mempunyai Google Account. Mengapa harus “Google Account” ?
Karena segala kemudahan akan kamu dapatkan dengan menggunkan account ini.
Mengingat google adalah penyedia layanan blogger maka sangat disarankan kamu
menggunakan account dari google karena banyak fitur tambahan yang bisa kamu
nikmati seperti Google AdSense.
Langkah-langkah untuk membuat blog adalah sebagai
berikut:
1. Arahkan browser anda ke blogger
2. Setelah halaman blogger terbuka maka pilih New Blog
3. Pada Kotak Title, isi dengan judul blog anda. Ingat
ini bisa diedit dikemudian hari. 4. Pada kotak Address, isi dengan alamat blog
anda yang anda kehendaki. Pastikan ada centang (checklist) benar. Jika tanda
seru (peringatan) yang muncul maka anda harus mencari alamat blog yang lain.
Hal ini bisa disebabkan oleh alamat blog tersebut telah didaftarkan oleh orang
lain atau mengandung kata yang tidak diizinkan oleh Google. Anda juga bisa
mengubah alamat blog anda dikemudian hari.
5. Pada Kotak Template. Pilih template yang telah
disediakan oleh google. Anda bisa mengedit, mengubah template blog anda
dikemudian hari.
6. Setelah semua selasai, lalu klik Create Blog.
Sekarang blog anda telah selesai.
Tags
Blogspot Tutorial